Skip to Content
Loading...
Fitriyah Cholishoh
Fitriyah Cholishoh
Online
Assalamualaikum, saya mau tanya👋
Ada yang bisa dibantu?

Asembly Tahap 1 Kelas 6 MI Darut Ta’lim Digelar Perdana

MI Darut Ta’lim menggelar Assembly Tahap 1 Kelas 6 secara perdana pada tahun ini, tepatnya pada 10 Januari 2026. Kegiatan ini diselenggarakan sebagai upaya menunjang dan mengasah kemampuan akademik serta kepercayaan diri siswa-siswi kelas akhir.

Pada tahun ini, siswa kelas 6 mendapat tugas Assembly Tahap 1 dan Tahap 2. Dalam pelaksanaan tahap pertama, siswa dibagi dalam beberapa kelompok dan diberikan kebebasan memilih tema materi yang akan dipresentasikan. Tema tersebut kemudian diperdalam dan dikemas dalam bentuk media pembelajaran untuk dipaparkan di hadapan tim penguji.

Tidak hanya mempresentasikan materi, setiap kelompok juga mendapat pertanyaan dari penguji guna mengukur sejauh mana pemahaman mereka terhadap tema yang diangkat. Kegiatan berlangsung dengan lancar dan tertib. Sejak sebelum kegiatan dimulai, tampak keseriusan para siswa yang sibuk belajar dan mempersiapkan penampilan agar hasilnya optimal.

Melalui kegiatan ini, diharapkan semangat belajar siswa-siswi kelas 6 MI Darut Ta’lim terus meningkat dan menjadi bekal positif dalam menghadapi jenjang pendidikan selanjutnya.

Berbagi

Postingan Terkait

Posting Komentar

Konfirmasi Penutupan

Apakah anda yakin ingin menutup pemutaran video ini?